Sunday, April 25, 2021

BPNRamadan2021: Alasan Mulai Ngeblog (Day 2)



Blogging kegiatan yang udah saya jalankan sejak lama sekali, tepatnya ketika awal masa kuliah. Mungkin jaman itu, saya baru benar-benar bisa mengakses internet dengan lebih bebas, tidak harus ke warnet dulu hehe (meski jaman dulu sering ke warnet tapi ya buat kegiatan hura-hura fangirling atau chating aja sih hehe).

Sejak awal kuliah, hingga sekarang, blogging ngga pernah benar-benar saya tinggalkan. Kenapa? Well, karena saya memang sudah menasbihkan diri saya untuk terus berada di dunia kepenulisan. Dulu, nulis itu sarana untuk curhat buat saya. Kalo jaman sekolah curhatnya di buku diari, kemudian pindah ke Friendseter dan sempat nyobain multiply, selepas masa kuliah mulai berkenalan dengan blog seperti wordpress atau blogspot. 

Namun, setelah memantau dari jauh komunitas-komunitas blogging, salah satunya Blogger Perempuan Network, dan juga berkali-kali blog walking ke blog-blog orang lain, saya jadi makin menyadari blogging itu menjanjikan banget untuk ditekuni dengan berbagai manfaatnya.

Menulis itu Baik untuk Kesehatan Mental

Blogging adalah aktivitas menulis di mana kita menuangkan isi hati dan pikiran. Kadang, kita ngga selalu bisa mengutarakan apa yang mengganggu pikiran atau perasaan kita pada orang-orang di sekitar. Sehingga, menulis bisa jadi sarana untuk menumpahkan perasaan yang sedang galau. Makanya, ada penelitian yang bilang, menulis itu bagus untuk kesehatan mental kita. Menulis itu kan seperti self talking ya. Kadang ketika menulis, kita ngga cuma sekadar menumpahkan kata-kata, tapi seperti ngasih self talk ke diri sendiri, entah itu kata-kata penyemangat atau penenang. Dan blogging, tidak hanya self talking, tapi siapa tau bakal ada orang-orang yang blog walking ke lapakmu, kemudian meninggalkan jejak kata-kata penyemangat. Siapa tau lagi, bakal menambah pertemanan, dan ini masuk ke poin kedua kenapa harus blogging.

Berkenalan dan Berteman dengan Orang-Orang Kreatif

Ada banyak komunitas-komunitas blogging yang cukup besar dengan anggota yang aktif, salah satunya Blogger Perempuan Network ini. Sebelum memutuskan untuk bergabung, saya pun sudah mencoba mampir ke beberapa tulisan anggota BPN, terutama di postingan #BPNRamadan2021. Banyak orang-orang yang kreatif dan inspiratif yang membuat saya terpacu untuk bisa aktif menulis. Nah, ketika kita sudah menemukan komunitas blogging, kita bisa memulai untuk bergabung dan berjejaring di sana dengan cara blog walking alias berkunjung ke blog anggota komunitas dan meninggalkan komentar positif di sana. Setau saya, komunitas blogger pun juga aktif mengadakan kegiatan di luar event menulis, misalnya ada Webinar-Webinar. Kadang, brand pun juga mengundang komunitas blogger untuk menjadi bagian dari community partner mereka sehingga para blogger jadi punya kesempatan untuk kopi darat (itu waktu sebelum Covid sih, di jaman Covid saya kurang paham gimana). Yang jelas, blogging bisa jadi pintu dan jembatan buat manteman untuk bertemu dan berkenalan dengan roang yang satu minat dengan latar belakang beragam, sehingga memperkaya wawasan kita juga deh.

Jika Ditekuni dengan Serius, Bisa Jadi Sumber Penghasilan

Tak hanya jadi tempat curhat dan dapat teman, jika ditekuni dengan serius, blogging bisa jadi sumber pemasukan yang menjanjikan loh. Dari yang pernah saya tahu sih, dengan blogging , kita berkesempatan untuk bekerja sama dengan brand-brand yang menggaet para blogger untuk mempromosikan brand mereka. Selain itu, jika kita sudah menemukan cara monetasi blog kita, bisa jadi penghasilan juga loh, asal konsisten dan mengoptimasi blog kita entah dengan SEO atau cara lainnya. 

Memberi Manfaat, Jadi Kebaikan yang Tak Putus

Sebagai umat muslim, salah satu kebaikan yang disukai Allah SWT adalah memberikan manfaat kepada banyak orang. Tentunya, konten blog bisa memberikan berbagai manfaat sesimpel konten review buku, tempat makan, atau konten edukasi misalnya dengan tips untuk menulis dengan baik, tips bepergian di tengah pandemi, misalnya. Ada banyak konten-konten positif yang bisa mendatangkan inspirasi, yang semoga jika niatnya benar, mendapat catatan kebaikan yang tidak pernah putus karena tulisan yang terdokumentasi secara online memungkinkan orang untuk bisa membaca tulisan kita sampai kapanpun.

Nah, banyak banget kan manfaat yang bisa didapat dari kegiatan blogging. Asalkan tentunya kita harus berani memulai, konsisten, dan mau terus berlajar agar dapat menghasilkan konten yang lebih baik. Tapi jangan lupakan untuk enjoy menulis ya. Selamat memulai blogging!

No comments:

Post a Comment